Giwangkara.com - Sosok pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong menjadi tersohor usai berhasil mengantarkan skuad Garuda ke babak final Piala AFF Suzuki Cup 2020. Atas upaya itu, tak sedikit dari masyarakat Indonesia yang memuji kemampuannya.
Shin merupakan salah satu pelatih senior yang berasal dari Korea Selatan. Ia memiliki banyak pengalaman dengan menjadi pelatih Tim Nasional ataupun klub sepakbola di negeri Ginseng, Korea Selatan.
Beberapa waktu lalu, Coach Shin hadir di Podcast 'Close The Door' milik Deddy Corbuzier. Pada momen itu, Coach Shin memperbincangkan berbagai hal, mulai dari topik olahraga hingga menyampaikan pendapat dan kesannya tinggal di Indonesia.
Baca Juga: Operasi Pasar Murah Digelar Hari Ini, Masyarakat Bisa Membeli Minyak Goreng Seharga 14.000
Pada kesempatan itu, Deddy Corbuzier pun penasaran terhadap Coach Shin karena mau menjadi pelatih Timnas Indonesia. Shin pun menjawab bahwa salah satu alasannya memilih Indonesia karena ia melihat adanya potensi Sepakbola Indonesia bisa lebih baik.
"Jadi Coach Shin sudah berpengalaman di berbagai macam turnamen seperti Piala Dunia u-20 di Korea dan Olympic juga dan Piala Dunia Rusia juga," ujar Jeong Seok-seo menterjemahkan obrolan Shin Tae-yong dikutip dari YouTube Deddy Corbuzier, Kamis, 13 Januari 2022.
"Jadi setelah (semua pengalaman) itu juga memang dapat-dapat penawaran dari Indonesia dan sebelum itu juga udah dapat penawaran dari Cina (Tiongkok) tapi lebih tertarik sama Indonesia dan melihat ada potensi di pemain-pemain Indonesia jadi akhirnya memilih Indonesia," lanjut Jeong Seok.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong pun mengaku bahwa bayaran menjadi pelatih di Tiongkok jauh lebih besar dibanding Indonesia. Namun, Shin Tae-yong pun mengaku memilih Indonesia karena melihat ada potensi yang mampu diasah sehingga Sepakbola Indonesia bisa lebih baik dan maju di masa mendatang.
"Sebenarnya kalau lihat uang aja lebih tertarik ke Cina lebih gede tapi kalau lihat masa depan Indonesia lebih kelihatan harapannya," ujar Shin Tae-yong.
Baca Juga: Horoskop Hari Ini, Kamis 13 Januari 2022, Sagitarius: Kesibukan Membuatmu Lupakan Hiburan
Selain itu, Shin juga mengaku lebih memilih tawaran Indonesia karena dipercaya sebagai pelatih Tim Nasional. Maka dari itu ia lebih memilih Indonesia dibanding Tiongkok.
"Bedanya sebenarnya kalau Indonesia kan Timnas yang memberikan penawaran. Tetapi kalau Cina kan bukan Timnas tapi tim profesional yang merekrutnya," katanya.
Shin memang telah menolak tawaran dari Tiongkok dengan bayaran yang jauh lebih besar dari Indonesia, tetapi ia tak menyesalinya. Menurutnya hal itu tidak terlalu penting baginya, ia mengaku lebih tertarik dengan masa depan dan impian. Kendati demikian, Shin juga mengaku tetap membutuhkan uang dalam hidupnya.
"Iya beda jauh (uang bayarannya) manusia harus punya (uang) tapi manusia itu harus punya impian dan masa depan," pungkas Shin Tae-yong sambil tersenyum.
Artikel Terkait
Proliga 2022: Bandung BJB Tandamata Kalahkan Popsivo Mandiri Polwan, Kemenangan Perdana yang Kurang Maksimal
Persipura Jauhkan Zona Degradasi, Setelah Bungkam Persija Skor 2-1
Rangkuman Berita Bulu Tangkis: Hasil India Open, Bonus Piala Thomas dan Finansial PBSI
Kisah Lee Hendrie Eks Timnas Inggris yang Berkarir di Klub Liga Indonesia, Mencoba Bunuh Diri
Siaran Langsung TVRI: Sajikan Duel Panas Inter Milan vs Juventus di Piala Super Italia 2021, Ini Waktunya